Honda CBF Stunner PGM-FI, Komuter Setengah Sporti

Honda CBF Stunner PGM-FI mungkin bisa dikategorikan sebagai sepeda motor komuter, tapi fairing-nya yang setengah sporti memberikan daya tarik tersendiri. Tapi sayangnya, meskipun tampil lebih sporti, terdapat beberapa downside seperti dashboard analog yang hanya menampilkan informasi bahan bakar, trip meter, dan speedometer di bagian kirinya.

Dikutip dari laman Top Speed, Honda CBF Stunner PGM-FI ini juga sudah tidak dilengkapi dengan suspensi tunggal, foot peg aluminium, dan lampu belakang LED. Tapi, bukan Honda jika tidak bisa memuaskan konsumennya, karena sepeda motor ini masih banyak menawarkan kelebihan lain. Sepeda motor yang laris di India ini dilengkapi dengan ban tubless sporti dan velg lima palang berwarna hitam yang keren.

Selain itu, Honda juga merevisi beban handle bar CBF Stunner PGM-FI itu sehingga menyediakan kontrol dan stabilitas yang lebih baik saat berkendara. Seperti Verza 150 di Tanah Air, CBF Stunner PGM-FI ini juga sudah mengadopsi teknologi “bank angle sensor” yang akan memungkinkan mesin motor mati dengan sendirinya ketika motor miring 60 derajat.

Dari segi dapur pacu, sepeda motor ini menggendong mesin silinder tunggal 4-tak berpendingin cair 124cc yang mampu menyemburkan tenaga hingga 11,6 BHP pada 8000 RPM dan torsi puncak mencapai 11.2 Nm pada 6500 RPM.

Kabarnya motor ini sengaja didesain untuk memenuhi hasrat kawula muda yang menginginkan sepeda motor dengan performa cukup baik namun tetap stylish. Tapi sayangnya, sepeda motor ini sepertinya tidak akan meluncur di Tanah Air karena sampai saat ini sudah ada dua varian sport anyar yaitu CB150R Street Fire dan Verza 150.

Sumber : Welovehonda

Related product you might see:

Share this product :
Comments
0 Comments
Facebook Comments by Media Blogger

Post a Comment

 
Support : Cara Membuat Website | Perpustakaan Download | Belajar Ngeblog
Copyright © 2011. KREDIT MOTOR - All Rights Reserved
Template Created by Creating Website Published by Mas Template
Proudly powered by Blogger